Newest Post

// Posted by :Unknown // On :Selasa, 25 Februari 2014

pengertian zodiak

zodiak adalah
Secara etimologi zodiak (zodiac) berasal dari kata latin zodiacus yang berarti (lingkaran) hewan. Hal inilah yang melatarbelakangi pemakaian nama-nama binatang untuk menamai zodiak.
Definisi zodiak secara ilmiah adalah:
Zodiak menyatakan suatu siklus tahunan dari 12 wilayah sepanjang lingkaran ekliptik (yaitu suatu pola lintasan perubahan posisi matahari di angkasa) yang terbentuk karena lingkaran ekliptik ini dibagi oleh gugus-gugus bintang menjadi 12 area dengan ukuran busur yang sama.
DEFINISI ZODIAK
Pertama mari kita lihat definisi astrologi dan astronomi:
Astrologi: ilmu yang menerjemahkan tentang kenyataan dan keberadaan manusiawi, berdasarkan posisi dan gerak-gerik relatif berbagai benda langit, terutama Matahari, Bulan, planet seperti dilihat pada waktu dan tempat lahir atau lain peristiwa dipelajari.
Atau secara singkatnya astrologi adalah ilmu yang mengasumsikan bahwa takdir manusia dapat dikaitkan dengan letak benda-benda astronomis di langit
Astronomi: ilmu yang melibatkan pengamatan dan penjelasan kejadian yang terjadi di luar Bumi dan atmosfernya. Ilmu ini mempelajari asal-usul, evolusi, sifat fisik dan kimiawi benda-benda yang bisa dilihat di langit (dan di luar Bumi), juga proses yang melibatkan mereka.
PEMBAGIAN GUGUS BINTANG
pembagian gugus bintang di langit ini dilakukan sepanjang eliptik *(“lintasan” semu matahari) dan pembagian dimulai dari vernal equinox (perpotongan antara ekliptik dan garis khatulistiwa bola langit). Oleh ilmuwan jaman Babilonia lingkaran eliptik dibagi menjadi 12 wilayah ** dengan ukuran sama


Keterangan:
*) :
Eliptik bukanlah lintasan matahari mengelilingi bumi melainkan perbedaan posisi matahari di langit relatif terhadap bumi yang berubah sekitar setiap hari sehingga dalam waktu satu tahun akan membentuk alias satu lingkaran penuh.
**) :
Sebenarnya gugus bintang tidak hanya 12, melainkan 13 yaitu gugus Ophiucus (yang baru-baru ini heboh disebut sebagai zodiak ke-13 tetapi pada western zodiac (yang mengacu pada tropical zodiac atau sidereal zodiac) gugus ini tidak dipakai salah satu alasannya adalah matahari hanya berada pada gugus ini selama 18 hari. Semoga suatu saat saya bisa menulis tentang Ophiucus.
MACAM-MACAM ZODIAK
  • Aries
  • Taurus
  • Gemini
  • Cancer
  • Leo
  • Virgo
  • Libra
  • Scorpio
  • Sagitarius
  • Capricorn
  • Aquarius
  • Pisces

FUNGSI ZODIAK
Fungsi utama zodiak adalah semacam peta kedudukan atau posisi matahari di angkasa, tetapi sayangnya karena berbagai alasan ternyata zodiak dimanfaatkan (disalahgunakan?) secara paksa MUNGKIN keluar dari ranah ilmiah untuk meramal nasib seseorang (seperti buku sebagai kipas).
Tetapi alangkah mengenaskan nasib zodiak karena dia tidak seperti buku tulis yang masih dikenali fungsi utamanya. Fungsi utama zodiak ternyata telah terkaburkan dan terpinggirkan oleh fungsi lainnya (walau mungkin fungsi lain tsb benar2 muncul karena ada pemaksaan).
Mengenai alasan secara pasti tentang pemakaian zodiak dalam astrologi saya tidak tahu karena jika saya memaksa membahas masalah ini maka berarti saya harus memasuki ranah astrologi, dan saya tidak suka dengan hal-hal seperti itu.
Bagaimana? Sudahkah kita menemukan apa sebenarnya zodiak itu?
Kesimpulan saya pribadi (silakan rekan-rekan ambil kesimpulan sendiri) adalah jika mengacu definisi zodiak maka sesungguhnya zodiak berada dalam ranah astronomi, zodiak adalah suatu hal yang ilmiah karena membahas posisi matahari sepanjang tahun. Mengenai kesan sekarang bahwa zodiak berkaitan dengan astrologi menurut saya merupakan suatu “kecelakaan” sejarah.
*******************************
Apa alasan saya menulis tentang zodiak?1 Saya ingin berbagi informasi bahwa sesungguhnya hubungan antara tanggal lahir dan zodiak adalah suatu hal yang ilmiah, sama halnya dengan hubungan antara bulan tertentu dengan musim, misalnya kenapa kalau bulan Desember adalah musim dingin dan bulan Juni musim panas (di belahan bumi utara).
2 Saya ingin mengingatkan supaya kita tidak mengaitkan zodiak dengan nasib.
Maaf bagi saudara yang muslim mungkin pernah tahu riwayat gerhana matahari yang terjadi setelah cucu Nabi Muhammad SAW wafat. Waktu itu banyak orang yang mengaitkan peristiwa tsb dengan kematian cucu Nabi (misal alam pun ikut berduka dll). Nah waktu itu Nabi Muhammad mengingatkan bahwa gerhana matahari tsb hanyalah fenomena alam biasa sebagai bukti kekuasaan Allah.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

// Copyright © FORUM INFORMASI //Anime-Note//Powered by Blogger // Designed by Johanes Djogan //